Program Jaringan Internet Gratis Pemkab Sudah Mencapai 60 Persen
Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Mukomuko, Agus Harvinda, ST, M.Si.--ISTIMEWA
radarmukomukobacakoran.com - Salah satu program bupati dan wakil bupati Kabupaten Mukomuko sesuai dengan visi misinya adalah pemasangan jaringan internet gratis. Program ini sudah terealisasi dengan baik hingga 60 persen.
Terbaru saat ini akan dilaksanakan pemasangan jaringan internet di dua lokasi yaitu, di SDN sebanyak 2 unit, dan yang lain akan ditujukan ke sekolah Madrasah, MI, MTs, MA, dan RA.
Disampaikan oleh Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Mukomuko, Agus Harvinda, ST, M.Si Pemasangan internet sudah berjalan. Saat ini kembali mendapatkan bantuan program pemasangan jaringan internet gratis dari dirjen bakti kementerian kominfo.
"Pemasangan internet gratis merupakan program bupati sesuai visi misinya dan ini sudah berjalan dan akan terus ditingkatkan," kata Harvinda.
Lanjutnya untuk pemasangan jaringan internet terus dinjutkan setiap tahunnya karena memang sudah menjadi program pemerintah. Untuk internet Desa tahun 2024 saat ini sudah mencapai sebanyak 28 titik. Pemasangan jaringan terbagi di 3 lokasi yaitu, 14 titik di kantor desa, 1 pos AL Mukomuko dan 1 di puskesmas Tunggal Jaya Kabupaten Mukomuko.
BACA JUGA:Pemda Segera Realisasikan Bantuan Kabel SNI
BACA JUGA:4 PLTS di Bengkulu Terbengkalai, Fakta Keberpihakan Negara Terhadap Sumber Energi Bersih Lemah
"Ini akan terus ditingkatkan, setiap tahun usulan ke pusat untuk jaringan internet selalu diutamakan oleh Dinas Kominfo Mukomuko," paparnya.
Secara keseluruhan realisasi program pemasangan jaringan internet gratis pada saat ini sudah mencapai 60 persen. Pada 2025 nanti diupayan bisa dituntaskan, maka usulan ini selalu disampaikan. Sebab keberadaan internet di era digital ini sangat penting untuk menunjang pekerjaan, termasuk bagi para pelajar dan dunia usaha.
"Harapan bupati dengan jaringan internet gratis ini dapat memudahkan masyarakat untuk berkomunikasi melewati jalur internet dan lain-lain," pungkanya.