Biji Mahoni: Selain Bermanfaat Untuk Kesehatan Ternyata Juga Memiliki Efek Samping Jika Dikonsumsi Secara Berl

Biji Mahoni: Selain Bermanfaat Untuk Kesehatan Ternyata Juga Memiliki Efek Samping Jika Dikonsumsi Secara Berlebihan--ISTIMEWA

radarmukomuko.bacakoran.co -Biji mahoni adalah salah satu tanaman yang memiliki banyak manfaat untuk kesehatan. Penggunaan biji mahoni harus sesuai dan tidak boleh berlebihan untuk mencegah efek samping. 

Kemudian, apa saja sih manfaat biji mahoni dan efek sampingnya bagi kesehatan?

BACA JUGA:Sariawan? Atasi dengan Buah Segar yang Kaya Manfaat

 

Berikut ini adalah manfaat biji mahoni untuk kesehatan:

1. Menurunkan tekanan darah tinggi

Buah mahoni mengandung kandungan flavonoid. Flavonoid merupakan senyawa utama yang terbukti memiliki efek antihipertensi. Sehingga saat Mengonsumsi buah mahoni dapat menurunkan tekanan darah tinggi pada pengidap diabetes.  

Tidak hanya itu, biji mahoni juga mengandung banyak kalium dan sedikit natrium, sehingga berperan menjaga tekanan darah agar tetap normal.

 

2. Melawan infeksi

Biji mahoni bermanfaat dalam melawan infeksi. Hal ini dikarenakan pada biji mahoni terdapat senyawa yang bersifat antibakteri, antijamur, dan antivirus.

 

3. Mengelola gejala diabetes

Biji mahoni juga bermanfaat untuk mengobati diabetes. Saat mengonsumsi ekstrak biji mahoni membuat kadar gula darah dapat turun. Selain itu, Biji mahoni diketahui memiliki senyawa alami yang dapat menghambat penyerapan gula di usus. Dan senyawa tersebut juga bekerja untuk meningkatkan produksi hormon insulin dari pankreas.

 

4. Mengobati malaria

Selain untuk mengobati diabetes, biji mahoni juga terkenal dapat mengobati malaria. Biji mahoni mampu membunuh parasit penyebab malaria (Plasmodium falciparum), yang sudah kebal terhadap obat malaria lainnya.

 

5. Meningkatkan Kesuburan Wanita

Mengonsumsi buah mahoni secara teratur dapat meningkatkan kesuburan wanita, yang bermanfaat bagi mereka yang ingin segera hamil.

 

6. Meningkatkan Selera Makan

Bagi mereka yang mengalami kesulitan menambah berat badan karena kurangnya selera makan, buah mahoni dapat membantu meningkatkan selera makan, yang akan berdampak pada penambahan berat badan.

BACA JUGA:Samudra Pasai Jejak Keemasan di Ujung Barat Nusantara

 

Efek samping mengonsumsi biji mahoni secara berlebihan:

Biji mahoni memang bermanfaat untuk pengobatan tradisional, tetapi sampai saat ini masih sangat sedikit penelitian yang dapat membuktikan efektivitas dan saat mengonsumsi biji mahoni sebagai obat herbal. 

Dikutip dari beberapa sumber ada beberapa kasus cidera hati yang disebabkan karena memgonsumsi biji mahoni. Beragam penyakit yang muncul mulai dari gangguan fungsi hati, hingga gagal hati.

Banyaknya pasien yang mengalami kondisi ini juga memiliki kondisi medis lain seperti diabetes, hipertensi, hiperlipidemia, hingga perlemakan hati dan sedang mengonsumsi obat lain. Hal ini diduga pasien menggunakan biji mahoni sebagai pengobatan pendamping dari kondisi medis yang dialaminya tersebut.

BACA JUGA:Mengenal Gimbap: Kuliner Korea yang Menggugah Selera

 

Beberapa cara mengonsumsi biji mahoni ini antara lain:

1. Apabila mengonsumsi untuk sekedar menjaga kebugaran tubuh : konsumsi satu biji mahoni berukuran kecil atau sedang, atau bisa juga satu kapsul biji mahoni tiap pagi dan malam.

2. Mengatasi penyakit kronis : konsumsi dua biji mahoni ukuran sedang atau dua kapsul biji mahoni tiga kali sehari.*

Tag
Share