Bupati Santuni Anak Yatim
Bupati Santuni Anak Yatim--
KORAN DIGITAL RM - Bupati Mukomuko H. Sapuan, SE, MM, Ak, CA, CPA, CPI didampingi Kepala Dinas Lingkungan Hidup, Budiyanto, S. Hut., M.Ikom menyantuni puluhan anak yatim piatu dan pasukan kuning (tenaga kebersihan) Dinas Lingkungan Hidup Mukomuko.
Giat pembagian santunan ini berlangsung di aula Dinas Lingkungan Hidup pada Selasa, 26, Maret 2024, siang. Turut dihadiri Ketua DPW Dinas Lingkungan Hidup Mukomuko, Ny. Yeni Budiyanto beserta sejumlah pejabat eselon dan Aparatur Sipil Negara (ASN) Dinas Lingkungan Hidup.
Kepala Dinas Lingkungan Hidup (LH) Kabupaten Mukomuko, Budiyanto menyampaikan, kegiatan ini juga bertepatan dengan pengajian bulanan yang diselenggarakan dinas.
‘’Di samping penguatan iman dan ketakwaan melalui pengajian, kita juga mengisi kegiatan ini dengan momen berbagi kebahagiaan rezeki dengan warga kita yang sangat membutuhkan,’’ ungkap Budiyanto.
BACA JUGA:KPPN Sudah Salurkan DD untuk 90 Desa
Budiyanto, menambahkan, kegiatan pengajian ini menjadi agenda rutin yang diselenggarakan setiap 3 bulan sekali pada Dinas Lingkungan Hidup. Seperti sedianya, bersamaan dengan giat ini juga diagendakan untuk berbagi rezeki.
‘’Pada intinya, kegiatan ini bagian dari silaturami dan beribadah. Dan ini menjadi bagian dari agenda dinas bersama DW, semoga senantiasa dapat terlaksana,’’ ujarnya.
Pada momen penyerahan santunan kepada para tamu Allah ini, selain berupa bantuan dalam bentuk uang, juga beralaskan dengan sejumlah Sembako. Sembako, berupa beras, gula, minyak dan lainnya.
Bupati Mukomuko H. Sapuan pada acara penyerahan santunan tersebut memberikan apresiasi yang setinggi tingginya kepada Dinas Lingkungan Hidup yang ikrarkan kebaikan melalui program berbagi dinas.
BACA JUGA:Dinas Perindustrian dan Perdagangan Provinsi Bengkulu Gelar Operasi Pasar Murah di Ipuh
Menurut Bupati Sapuan, program berbagi ini bagian yang harus dicontoh bagi kita semua, serta OPD dinas badan dan kantor yang ada di lingkungan Pemkab Mukomuko.
‘’Ini cara kita membantu keluarga masyarakat kita yang hari ini masih sangat membutuhkan kepedulian kita. Anak-anak yatim piatu yang sangat membutuhkan kasih sayang dan perhatian, kalau bukan kita siapa lagi,’’ ungkapnya.
‘’Jadi kita bangga Dinas LH bisa menerapkan program ini walaupun 3 bulan sekali. Mudah-mudahan ini dapat dipertahankan, kalau bisa ditingkatkan. Kepada OPD lainnya, program berbagi ini juga bisa dijadikan contoh. Bila perlu kita atur dan kita bagi OPD ini, dan semuanya bisa berbagi,’’ ujar Bupati Sapuan.
Di hadapan undangan yang hadir, Bupati Sapuan mengutarakan bahwa program berbagi, membantu warga masyarakat kurang mampu atau kaum dhuafa ini juga menjadi bagian dari misi dirinya dan keluarga selama menjadi pemimpin daerah.